Jakarta, 24 Februari 2023,
Pada Kamis 23 Februari 2023 bertempat di Ruang CIMB Niaga lantai 2 Gedung Utama Universitas Al-Azhar Indonesia (UAI) telah diselenggarakan Seminar Nasional dalam rangka Pra Kongres III Asosiasi Masjid Kampus Indonesia (AMKI) bertajuk “Peran Masjid Kampus dalam Melahirkan Generasi Emas Indonesia 2045”. Seminar terselenggara secara hybrid atas kerjasama UAI bersama dengan PW AMKI DKI Jakarta serta didukung oleh Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Ristek dan LLDikti Wilayah III dan disponsori oleh Laznas Al-Azhar. Acara ini dihadiri secara offline oleh 60 peserta dari berbagai perguruan tinggi, dan 80 peserta online di aplikasi zoom meeting dari Pengurus Pusat dan Pengurus Wilayah AMKI Se-Indonesia, dan juga masyarakat umum yang memiliki perhatian terhadap masjid kampus.
Rektor Universitas Al-Azhar Indonesia Prof. Dr. Ir. Asep Saefuddin, M.Sc. dalam sambutannya berharap seminar nasional ini dapat memperoleh model manajemen dan kegiatan masjid yang mengikuti perkembangan situasi dan kondisi terkini.
Ketua PP AMKI Prof. Ir. Hermawan Kresno Dipojono, MSEE, Ph.D yang hadir secara virtual dalam sambutannya diwakilkan oleh Wakil Ketua PP AMKI Dr. Ir. H. Syarif Hidayat berharap seminar ini akan memberikan wawasan dan pemahaman mendalam tentang bagaimana pengelolaan masjid kampus dalam membentuk generasi emas 2045.
Kegiatan ini juga dihadiri juga secara daring oleh Dr. Sri Gunani Partiwi, M.T selaku Plt, Direktur Pembelajaran dan Kemahasiswaan, Diktiristek, Kemendikbudristek, yang menyampaikan sambutannya bahwa melalui kegitatan ini merupakan kesempatan yang sangat penting untuk meningkatkan peran masjid kampus. Diharapkan para mahasiswa dapat belajar di mana pun, salah satunya di masjid.
Sementara itu Kepala LLDikti Wil. III Dr. Ir. Paristiyanti Nurwardani, M.P., yang memberikan sambutan sekaligus membuka acara menyampaikan keyakinan dan harapannya bahwa dengan adanya masjid kampus yang megah diikuti dengan banyaknya kegiatan yang terlaksana oleh jamaahnya beliau yakin di tahun 2045, ada peran masjid kampus di mana penggerak ekonominya adalah dari AMKI.”ujar Dr. Paristiyanti dalam sambutannya.
Acara dibagi dalam dua sesi, sesi plenari yang diisi oleh dua pembicara utama,Dr. Zahrudin Sulthany, M.A., Ketua Bidang Dakwah dan Sosial YPI Al-Azhar, Masjid Agung Al-Azhar – Universitas Al-Azhar Indonesia dan Dr. (cand) H. Abdul Malik Usman, M.Si, Pengelola Kajian Epistemologi Profetik Masjid Kampus UGM.
Acara kedua adalah sesi paralel yang terbagi dalam tiga ruang zoom meeting dan dilaksanakan secara hibrid diikuti oleh 20 pembicara memaparkan materi makalahnya dengan topik-topik makalah mengenai Pengelolaan Masjid Kampus, Pengelolaan Manajemen Kajian-kajian Epistemologi Islam, Pengelolaan Kajian Keagamaan, Internalisasi Nilai-nilai Islam ke Mahasiswa, Menjaga Akhlak Karimah Mahasiswa, Kedisiplinan Mahasiswa Melaksanakan Ibadah, Peran Masjid Kampus dalam Pengelolaan Potensi Ziswaf dan Pemberdayaan Masyarakat.
Makalah yang dipresentasikan juga akan dipublikasikan melalui e-prosiding dan selanjutnya, kegiatan ini nantinya akan menjadi acara rutin menjelang penyelenggaraan Kongres AMKI tahun-tahun mendatang.